Wakil Bupati Sambut Pengajian ASN Bersama Masyarakat

0
54
Foto: Hms

WAYKANAN (DLO) – Kisaran 500 jamaah dari berbagai majelis taklim dan pondok pesantren serta masyarakat Blambangan Umpu dan sekitarnya  berbaur menjadi satu dengan aparatur sipil negara mengikuti pengajian pegawai negeri  dan masyarakat di gedung serba guna Way Kanan, kamis (16/02/2017).

Saat membacakan pidato Bupati Raden Adipati Surya, Wakil Bupati Edward Antony mengatakan, pemerintah daerah sangat menaruh perhatian terhadap pembangunan pada sektor keagamaan sebagai upaya pembentukan akhlakul karimah atau akhlak mulia.

“Saya sangat yakin bahwa sebuah kemajuan jika tidak diimbangi oleh upaya  pembentukan  karakter  manusia yang dilandasi oleh nilai moral dan keagamaan, maka yakinlah kemajuan tersebut tidak akan pernah mampu mencapai derajat  kemajuan yang hakiki,”Sambung Wakil Bupati yang pernah menjabat sebagai Camat Way Tuba itu.

Ditambahkannya, untuk menjamin kelanggengan kemajuan maka harus mampu memberikan keseimbangan  terhadap kemajuan itu sendiri. Instrumen yang paling ampuh untuk melanggengkan kemajuan itu adalah pembaharuan nilai keimanan yang dimiliki.

“Untuk itulah dalam rangka penciptaan  manusia-manusia yang memiliki keiamanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT, maka pemerintahan Kabupaten Way Kanan memberikan insentif pada guru ngaji,”Beber Edward Antony.

Kegiatan pegajian tersebut lanjutnya, untuk menumbuhkan kembali nilai-nilai Islam dalam  kehidupan masyarakat dan merupakan wujud kepedulian Pemerintah Kabupaten Way Kanan terhadap pembinaan akhlak  sebab Islam merupakan ajaran yang mampu menjaga zaman.

“Akhirnya saya berharap apa yang telah diagendakan oleh Pemerintah Kabupaten Way Kanan mampu mewujudkan  tatanan masyarakat yang maju dan berakhlak mulia di daerah yang kita cintai ini,” Tutup Edward Antony. (Ist)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here