Bandarlampung (Duta lampung Online)-Wakil Gubernur Lampung, Chusnunia Chalim (Nunik) menghadiri acara Dies Natalis Universitas Saburai ke- 32, Gebyar Saburai 2019, di Halaman Universitas Saburai, Sabtu (3/8/2019).
Dalam kesempatan Itu Wagub mengapresiasi Universitas Sang Bumi Ruwa Jurai (Saburai) dalam membantu Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung untuk menyediakan ruang kreativitas anak-anak muda di Provinsi Lampung.
“Hari ini anak muda paling suka minimal tiga hal yakni musik, kuliner dan olahraga dan kegiatan ini digabung menjadi satu di acara Dies Natalis Universitas Saburai. Artinya sudah bisa menjawab apa yang diminati kaula muda hari ini,” ujar.
Wagub Nunik melanjutkan bahwa Universitas Saburai telah banyak menggelar panggung-panggung ajang kreativitas untuk mendukung anak muda di Provinsi Lampung.
“Ini perlu mendapatkan apresiasi tinggi terutama kami dari Pemerintah Provinsi Lampung berterimakasih. Ini juga menjadi tanggungjawab Pemerintah Provinsi Lampung untuk bisa menyediakan ruang kreativitas yang banyak tetapi dibantu oleh Universitas Saburai, kami berterimakasih yang sebesar-besarnya,” katanya.
Nunik mengatakan bahwa pada hari ini anak-anak muda sedang dalam tahap menuju bonus demografi dan bahkan bonus demografi itu sendiri mungkin sudah terjadi.
“Ini karena angka angkatan muda dan angkatan muda kerja itu sudah tinggi sekali, artinya bonus demografi itu sebenarnya sudah berada bersama kita, untuk itu kita harus begitu banyak menciptakan ruang-ruang kreativitas,” ujarnya.
Nunik menyebutkan ruang kreativitas itu diperuntukan agar kaum muda ini dapat melakukan hal-hal yang sifatnya positif.
“Anak muda ini maunya bergerak, kalau tidak disediakan ruang yang positif bisa-bisa mereka akan kena yang negatifnya, oleh karenanya kita harus bergandeng tangan bersama-sama menyediakan sebanyak mungkin untuk anak muda bagaimana bisa berkreasi positif,” katanya.
Menurut Nunik, kemajuan pengembangan anak muda ini juga akan mendukung visi Rakyat Lampung Berjaya.
“Karena Lampung Berjaya hanya akan bisa tercapai jika anak-anak mudanya juga berjaya. Anak-anak muda berjaya dalam makna anak muda yang berkegiatan dalam koridor positif, jauh dari narkoba, kriminalitas, kemalasan dan hal negatif lainnya,” ujarnya.
Nunik mengatakan bahwa Pemprov Lampung juga akan mencoba untuk mendorong pendidikan gelanggang remaja (youth center) sebagai pusat pengembangan kreativitas anak muda di Kabupaten/Kota.
“Konkritnya kita ingin anak muda Lampung berjaya,” katanya.
Dalam momentum Dies Natalis Universitas Saburai ke- 32 tersebut, Nunik menyampaikan ucapan selamat dan dirgahayu kepada Universitas Saburai.
“Jaya selalu, semakin sukses ditahun-tahun mendatang, terus berperan aktif dan positif dalam mencerdaskan anak bangsa. Jika di Provinsi ada yang bisa dikerjasamakan, kita akan maksimalkan, karena provinsi tidak bisa bekerja sendiri, kita harus bergandengan tangan,” ujarnya.
Sementara itu, Rektor Universitas Saburai, Henni Kusumastuti mengatakan acara Gebyar Saburai 2019 ini berlangsung pada 2-3 Agustus 2019.
“Penyelenggaraan Gebyar Saburai ini terkemas dalam dua sesi, yakni segmen bazzar yang kemarin sudah dibuka dan diresmikan oleh bapak Walikota Bandar Lampung dan hari ini adalah puncak acara. Hari ini diawali dengan kegiatan jalan sehat tadi pagi, dan selanjutnya ibu Wagub untuk meresmikan pentas musik yang akan diselenggarkan dalam Gebyar Saburai 2019 ini,” ujar Henni.
Henni menyebutkan bahwa Wagub Nunik sendiri merupakan dosen tetap di Pascasarjana Magister Manajemen Universitas Saburai.
“Perlu diketahui oleh seluruh civitas akademika bahkan masyarakat luar, bahwa Ibu Wagub kita adalah salah satu civitas akademika Universitas Saburai karena beliau adalah seorang dosen tetap di Pascasarjana Magister Manajemen Universitas Saburai,” katanya.
Henni berharap dengan keberadaan Wagub Nunik sebagai civitas akademika Universitas Saburai, hubungan kerjasama antara Universitas Saburai dengan Pemerintah Provinsi Lampung akan semakin dekat dan semakin baik.
“Kami sangat berharap ibu Nunik sebagai jembatan dan penghubung untuk bisa mempererat tali silaturahmi antara Universitas Saburai dengan pihak Pemerintah Provinsi Lampung dan juga bisa mendukung demi kemajuan dan kebaikan Universitas Saburai,” tandasnya.
Pada kegiatan itu, Nunik bekesempatan membacakan nomor undian doorprize pada acara jalan sehat yang diselenggarkan Universitas Saburai.(Rls/Rita)