Sutiadi Budiarjo Pimpin Lapas Way Kanan

0
18

WAY KANAN, Duta Lampung Online – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas II B Way Kanan menggelar acara serah terima jabatan Kepala Lapas, dari pejabat lama Rudi Sarjono, BC.IP kepada penggantinya Sutadi Budiarjo, BC.IP, S.PD, M.SI acara berlangsung di Aula Lapas Way Kanan, Jumat (3/6). Hadir dalam acara Kepala Kemenkum dan HAM Provinsi Lampung, Wakil Bupati,Ketua DPRD, Dandim 0427/WK, Kepala Pengadilan Negeri, Kajari, Danlanudat Gatot Subroto, Danron-12 Serbu, Sekda, Staf Ahli, Para Asisten, Sekretaris DPRD, Kepala Badan, Dinas, Kantor, dan Bagian di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Way Kanan.

Bupati Way Kanan Raden Adipati Surya kepada Kalapas lama Saudara Rudi Sarjono saya mengucapkan terimakasih dan penghargaan atas pengabdiannya selama 2 (dua) di lapas kelas IIB Way Kanan ini. Saudara selama memegang jabatan ini menjalankan dengan penuh tanggung jawab, baik dalam bentuk tenaga, pikiran, waktu dan kinerja sangat terasa bagi pemerintah dan masyarakat Kabupaten Way Kanan.

Kepada Kalapas baru Sutadi Budiardjo agar dapat  melanjutkan dedikasi yang telah diemban oleh Kalapas yang lama. Sebagaimana yang telah dilakukan oleh Kalapas lama yaitu menjalin kerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Way Kanan, serta melaksanakan tugas dan kewajiban sesuai dengan aturan yang telah ditetapkan.

Dalam melaksanakan tugas memimpin lembaga pemasyarakatan tentu mempunyai tantangan dan hambatan tersendiri, terlebih bagi pejabat baru bertugas di daerah ini memerlukan kesabaran. Karena selain tidak terdapat cukup hiburan, juga kondisi daerah yang masih sepi. Sehingga kita sendiri yang harus pandai-pandai mengisi waktu luang dengan kegiatan yang bermanfaat. Ada yang rajin olah raga seperti tenis, bulu tangkis, ataupun kegiatan lainnya. Dan tidak menutup kemungkinan kita dapat membuka kebun di Kabupaten Way Kanan ini.

Saya berterima kasih kepada Saudara Rudi Sarjono, atas kerja sama yang baik telah terjalin selama ini. Saya ucapkan selamat jalan, selamat bertugas di tempat yang baru semoga sukses senantiasa menyertai karier Saudara. Saya juga menghaturkan mohon maaf yang setulus-tulusnya, bila ada kekeliruan kami terhadap Saudara dalam melaksanakan tugas di Way Kanan selama ini.

Kepada Sutadi Budiardjo, beserta keluarga Saya Ucapkan selamat datang mendapat tugas yang baru sebagai Kalapas di Kabupaten Way Kanan, saya yakin dan percaya dengan bekal pengalaman yang telah Saudara dapatkan di wilayah kerja sebelumnya, Saudara dapat melaksanakan tugas dengan baik di Kabupaten Way Kanan ini. Kami berharap kiranya Saudara dapat meneruskan keberhasilan-keberhasilan yang telah dilaksanakan oleh pejabat sebelumnya, dan kami senantiasa selalu terbuka untuk bekerjsama agar dalam pengelolaan Lembaga Pesyarakatan kedepannya dapat terlaksana lebih baik lagi. (maria)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here