Salah Satu Pengusaha Mebel Terbesar di Mesuji All Out Menangkan Febri-Adam

0
260
Pengusaha mebel CV.Riska Mustika Jati, Hemi Wati foto Bersama Febri.

Mesuji ( Duta Lampung Online)- Salah satu pengusaha terbesar mebel CV.Riska Mustika Jati, yang ada di Kecamatan Simpang Pematang, Kabupaten Mesuji, Helmi Waty, menyatakan dukungannya kepada Pasangan Nomor 1, Febrina Lesisie Tantina-Adam Ishak , pada Pilkada Gayo Lues 2017.  Dukungan itu disampaikan saat mengunjungi kantor redaksi Duta Lampung Online, pada Selasa (13/12/2016).15435761_218088381980190_347810129_n

Bentuk dukungan yang dilakukan oleh Helmi Waty terhadap pasangan calon bupati dan wakil bupati, Ferbri-Adam yakni, dengan cara mengkampanyekan untuk mengajak sanak saudara dan tetanggan serta masyarakat diberbagai kecamatan sampai desa-desa.

“Secara sukarela saya sudah turun keberbagai desa yang ada di Kecamatan Mesuji dan Tanjung Raya. Alhamdulillah masyarakat sangat antusias untuk mendukung buk Febri-Adam serta siap memenangkan pada Pilkada Tahun 2017 mendatang,”tegasnya.

Alasan Helmi Waty mendukung Febri-Adam yakni, mereka berdua diyakini akan membawa perubahan besar dan total untuk pembangunan kabupaten Mesuji, serta bisa mewakili aspirasi kalangan wanita serta masyarakat setempat. Selain itu Hemi juga mengatakan, Febri dikenal sosok wanita yang ramah dan dekat dengan masyarakat serta wanita tangguh dan cerdas.

“Saya yakin jika Febri-Adam terpilih sebagai bupati dan wakil bupati, dampaknya bagi kami hususnya kalangan ibu-ibu dan kalangan petani itu sangat besar. Semoga jika nanti menjadi Bupati/Wakil Bupati Febri-Adam, dapat menyelesaikan permasalahan kami,”ujar Helmi Waty.15555945_218088361980192_830376778_n

Helmi Waty yakin jika pasangan Febri-Adam akan membawa perubahan besar husunya untuk , menciptakan rasa aman diseluruh wilayah Kabupaten Mesuji melalui peningkatan koordinasi, konsolidasi dan peran pihak keamanan, penegakan hukum dan stakeholder lainnya.

“Saya yakin Febri-Adam juga mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat korban konflik dan Penerapan Layanan Administrasi Terpadu Kecamatan (PATEN), tujuannya agar sejumlah urusan masyarakat seperti urusan kependudukan (KTP) dan urusan masyarakat lainnya bisa diselesaikan di Kantor Camat masing-masing sehingga masyarakat diuntungkan dari segi biaya transportasi dan waktu, mengingat medan jalan yang ada di kabupaten kami sangat buruk.

Selain itu, hemi juga optimis, Febri-Adam dapat mewujudkan pendidikan gratis bagi siswa sekolah dasar, SLTP dan SLTA dan transparansi dan intensifikasi pemberian beasiswa bagi mahasiswa dan siswa miskin, yatim, piatu dan/atau yatim piatu, korban konflik dan berprestasi serta memastikan tersedianya fasilitas kesehatan gratis.

“Saya juga yakin ditangan sosok calon bupati yang memiliki karisma seperti buk Risma Wali Kota Surabaya, dapat meningkatkan kuantitas dan kualitas dokter spesialis serta sarana dan prasarana kesehatan serta layanan mobil ambulance 24 jam dilengkapi dengan dokter dan paramedic,”ungkapnya.15554871_218088318646863_176402696_n

Dia juga berharap jika pasangan Febri-Adam terpilih menjadi orang nomor satu dan dua dikabupaten Mesuji dapat meningkatkan, regulasi perlindungan petani sekaligus penyediaan sarana dan prasarana produksi pertanian organik/alam dan memastikan jaminan pasar bagi hasil produksi pertanian rakyat serta mengoptimalkan penataan pasar tradisional agar pedagang kecil nyaman aman beraktivitas.

“Oleh karena itu saya secara sukarela, meski harus mengeluarkan biaya sendiri saya bertekat untuk memperjuangkan pasangan Febri-Adam. Saya yakin pasangan tersebut akan membawa perubahan besar serta akan membangun Mesuji lebih maju untuk masa yang akan datang,”pungkasnya. (Djahar).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here