Pubian (Dutalampung Online) – Dalam rangka kegiatan pesantren kilat bulan Ramadhan, Pimpinan Umum/Redaksi surat kabar Duta Lampung dan Harian Dutalampung Online,M. Nurullah RS, berikan bekal Tips Bisnis Sukses dalam berwirausaha kepada siswa-siswi Madrasyah Aliyah Nurul Ulum (MANU) Payungrejo, Kecamatan Pubian, Lampungtengah. Acara tersebut dilaksanakan di Kampus MANU setempat, pada (16/6/2016).
Dihadapan ratusan siswa MANU, Nurullah panggilan akrab M.Nurullah RS, memberikan materi dan Tips untuk menjadi orang sukses dalam bewirausaha.”Ada delapan cara yang harus dilakukan oleh seseorang jika ingin sukses dalam berwira usaha,”ujar Nurullah yang notabenenya alumni sekolah setempat.
Menurut Nurullah, delapan setrategi tersebu yang harus dilakukan seseorang dalam berwirausaha yakni, Dream (mimpi). Tidak ada wirausaha itu, kata dia, yang tidak punya mimpi, dan akan lebih sukses lagi bila mempunyai visi dan misi ke depan disertai dengan kemampuan untuk mewujudkannya.
“Lalu yang kedua decisiveness (ketegasan). Seorang wirausaha itu mempunyai hasrat ingin maju, tegas, energik, penuh semangat,dan tidak bekerja lambat. Setiap keputusan yang diambil selalu diperhitungkan.Kecepatan dan ketepatan merupakan factor kunci dalam kesuksesan bisnisnya,”tegasnya.
Nurullah mengatakan, langkah berikutnya yaitu, Doing (bertindak), Wirausaha tidak suka menunda pekerjaan dan selalu menidaklanjuti keputusan yang telahdibuat, mempunyai kecepatan dan tenaga ekstra dalam bertindak disbanding yang lainDetermination (ketetapan hati/kebulatan tekad)Seorang wirausaha mempunyai keteguhan hati serta rasa tanggung jawab yang tinggisehingga tidak pernah menyerah begitu saja ketika menghadapi persoalan.
“Dan yang ke-empat, dedication (pengabdian). Seorang wirausaha yang cerdas itu mempunyai didikasi yang tinggi terhadap bisnisnya,karena dedikasi yang tinggi maka kesuksesan akan selalu menghampirinya Devotion (kecintaan/kesetiaan) Bisnis akan menyita banyak waktu, pikiran, tenaga, energi, focus, dan semangat seorangwirausaha, sehingga ia harus mencintai pekerjaannya dan pandai membagi waktu,”jelasnya.
Lebih lanjut pemilik perusahaan PT. Duta Lampung Media ini mengatakan, untuk langkah kelima dalam meraih sukses dalam berwira usaha yaitu, harus memiliki pemikiran yang terperinci.
“details (terperinci)-Untuk mencapai kesuksesan, wirausaha harus berpikir detail, karena ketika menjalankanusaha, aspek keuangan dan perencanaan strategi memerlukan pemikiran secara detail,”ungkapnya.
Berikutnya masih kata Nurullah, yang harus dilakukan seseorang wira usaha masih kata ia yakni, destiny (nasib), Wirausaha membutuhkan keberuntungan dan ia harus mulai berusaha untuk memprediksikapan keberuntungan itu datang menghampirinya.TIME (time, intuition, momentum,effort) adalah waktu keberuntungan.
“Keberuntungan membutuhkan Timing (waktu yangtepat), Intuition (intuisi/gerak hati yang terus dilaatih), Mementum (saat yang tepat), danEffort (usaha agar timing, intuition, momentum, dan effort dapat terjadi bersamaan),”paparnya.
Nurullah juga mengatakan, untuk kesuksesan selanjutnya, Dollars (materi/uang),Seorang wirausaha sangat memperhitungkan nilai waktu, tenaga, pikiran, strategi, danusaha ditinjau dari nilai mata uang, tetapi hindari menjadi seorang wirausaha yang materialis karena itu berbahaya.
“Untuk yang terahir yakni, distribute (menyalurkan/mendistribusikan),Wirausaha yang baik selalu berorientasi untuk memberi dan mendistribusikankesuksesannya, filosofinya, kepemilikannya, ilmunya, uang yang dimilikinya untuk kesejahteraan para karyawan dan tentunya mendistribusikan kemampuan, ide, saran, daninspirasi kreatifnya untuk membantu mengembangkan bisnis, agar pelanggannyasenantiasa setia dan selalu membeli barang dan jasa,”pungkasnya.(Wirya/Erwansyah/Pras).