Ketua MPR RI H. Ahmad Muzani Lakukan Kunjungan Daerah di Kecamatan Sidomulyo, Lampung Selatan

0
78

Lampung Selatan, dutalampung.com – Anggotan Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) Fraksi Gerindra Ahmad Muzani, laksanakan kunjungan daerah pemilihan Lampung 1 di Dusun Sidosari Kecamatan Sidomulyo Lampung Selatan, selasa (28/1/2025).

Pada kegiatan tersebut, anggota DPR RI, H. Ahmad Muzani yang sekarang menjabat sebagai ketua MPR RI dengan diwakili ketua DPC Gerindra Lampung Selatan M. Syaiful Anwar yang juga selaku wakil bupati lampung selatan terpilih periode 2025-2030 yang akan dilantik pada 6 februari 2025 mendatang mengatakan, mengucapkan banyak terimakasih atas kehadiran para tamu undangan dan para PAC Kecamatan Sidomulyo beserta ranting-ranting Desa.

“Saya mewakili bapak sekjen mengucapkan terima kasih dan juga menyampaikan permintaan maaf Bapak Ahmad Muzani atas ketidakhadirannya dikarenakan beliau juga sedang ada kegiatan yang bersamaan dengan kegiatan ini serta beliau juga sedang mempersiapkan kegiatan yang berkaitan dengan pelantikan kepala daerah tepilih pada pemilihan serentak pada tahun 2024 lalu,” ucapnya.

Selain menyampaikan salam dari H. Ahmad Muzani kepada tamu undangan, Dirinya juga berharap kepada para tamu untuk dapat memberikan masukan dan saran atau pun keluhan terkait pembangunan dan perekonomian yang ada di Kecamatan Sidomulyo.

Selanjutnya, M. Syaiful Anwar meminta kepada tamu undangan yang hadir agar dapat terus mendukung serta medo’akan program pemerintah dalam membangun perekonomian dan pembangunan agar indonesia tambah manju, terutama untuk provinsi Lampung.

“Saya minta kepada masyarakat khususnya masyarakat Kecamatan Sidomulyo dapat mendukung dan mendo’akan agar program-program yang akan datang berjalan dengan baik dan lancar seperti program ketua umum partai Gerindra pak Prabowo yang terpilih menjadi Presiden, yaitu Makan Bergizi Geratis Bagi anak-anak sekolah dan juga semoga bapak presiden kita membantu pembangunan di Provinsi Lampung, dimana gubernur terpilih juga dari partai gerindra dan saya juga selaku wakil bupati Lamsel dari partai Gerindra juga,” ujarnya.

“Saya juga meminta do’a dari masyarakat, supaya acara pelantikan pak Egi selaku Bupati Lamsel dan saya selaku Wakil Bupati Lamsel pada tanggal 6 februari mendatang berjalan dengan lancar dan tidak ada suatu halangan apapun,” tutup M. Syaiful Anwar yang sebentar lagi akan dilantik.

Sementara, dalam sambutannya, Sekretaris PAC Gerindra Kecamatan Sidomulyo, Sutanto mengatakan, dirinya sangat berterima kasih atas kehadiran Wakil Bupati Terpilih M. Syaiful Anwar dan Gus Baha dapat membantu pertumbuhan ekonomi dan pembangunan yang ada di Kecamatan Sidomulyo.

“Terima kasih saya ucapkan kepada Bapak Wakil Bupati Terpilih M. Syaiful Anwar dan Gus Baha yang telah hadir, semoga apa yang diharapkan masyarakat Kecamatan Sidomulyo ini bisa tercapai dan disetujui. Mengingat para pimpinan kita sekarang selaras, dan terlahir dari tubuh partai Gerindra, baik dari Presiden, Gubernur Lampung dan Wakil Bupati Lampung Selatan,” tandasnya.

Selanjutnya acara tersebut ditutup dengan pembagian sembako bagi masyarakat tamu undangan yang hadir. (WS)