Pekanbaru, (Duta Lampung Online) – Untuk memperarat silaturrahmi antara Pengurus dan Anggota, LSM-LIRA Provinsi Riau merayakan HUT ke 17 di Hotel Ameera, Pekanbaru, Minggu, (19/6/2022).
Peringatan Hari Ulang Tahun Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Lumbung Inspirasi Rakyat ke 17 ini dari 19 Juni 2005 – 19 Juni 2022, bertepatan dengan HUT Presiden LIRA, HM. Jusuf Rizal ke 57 selaku pendiri dan penggagas LSM LIRA dan dirayakan se-Indonesia. Untuk Riau, DPW LIRA merayakannya di Hotel Ameera dan acara berjalan dengan lancar dan penuh keakraban yang dipimpin langsung oleh Gubernur LSM-LIRA Provinsi Riau, Fadly, S.E.
Dalam kesempatan ini Gubernur LSM-LIRA mengungkapkan bahwa, “kami melakukan restrukturisasi organisasi agar ke depannya bisa meningkatkan kinerja yang lebih profesional,” ujarnya.
“Selamat dan sukses HUT ke 17 LSM-LIRA. Kami terus mendengar, melihat dan berbuat,” pungkasnya. (Wiwied G. Rita)