Bupati Lamtim Tanda Tangani Serah Terima Barang Milik Negara

0
39

Jakarta (Duta Lampung Online)– Bupati Lampung Timur, Zaiful Bokhari, tandatanganai berita acara serah terima Barang Milik Negara dari Direktorat Jendral Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat kepada Pemerintah Daerah Provinsi Lampung Di Ruang Rapat Direktorat Jendral Cipta Karya Lantai II

Jl. Patimura No.20 Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (02/8/2019).

Hadir Sekretaris Direktorat Jendral Cipta Karya, Ir. T. Iskandar, M.T, Kepala Balai Prasana Pemukiman Wiilayah Lampung, Maria Doeni Isa,  ST. MM., dan Plt. Kepala Dinas PUPR Lampung Timur, Verzanita Hasan.

Selain Lampung Timur, ada 12 Kabupaten/Kota Provinsi Lampung yang hadir dalam acara tersebut, yakni Lampung Barat, Lampung Selatan, Lampung Utara, Mesuji, Pesawaran, Pringsewu, Tanggamus, Tulang Bawang, Tulang Bawang Barat, Way Kanan dan Kota Metro.

Bupati Lampung Timur, Zaiful Bokhari menyampaikan bahwa setelah penandatanganan ini akan segera ditindak lanjuti dan dicatat sebagai aset daerah.

“Alhamdulillah hari ini Pemerintah Lampung Timur bersama dengan Kementrian PUPR dalam hal ini, Dirjen Cipta Karya telah menandatangani MoU penyerahan aset barang milik negara kepada daerah. Dan alhamdulillah sudah kita laksankan segera akan kita tindak lanjuti di daerah dan akan kita catat sebagai aset daerah” kata Zaiful Bokhari.

Daftar aset yang dihibahkan kepada Kabupaten Lampung Timur bernilai Rp. 9.793.841.000 dengan rincianTaman Permanen tahun perolehan 2016-2017 untuk RTH Islamic Center Lampung Timur dan RTP Kawasan Way Jepara.

Selanjutnya Jaringan Cabang Distribusi Kapasitas Sedang tahun perolehan 2014 yang ada di tiga lokasi yakni di Desa Gondang Rejo Kecamatan Pekalongan, PDAM Way Guruh Lampung Timur, serta SPAM Desa Sidodadi Kecamatan Pekalongan.(@nd&Anggi/Annisa)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here