Bupati Lamtim Akui Kondisi Jalan Belum Layak Untuk Jalur Mudik Lebaran

0
12

Lampungtimur (Dutalampung Online)-Bupati lampung Timur Chusnunia Chalim, mengatakan,menjelang arus mudik, kondisi jalur mudik di kabupaten setempat, masih kurang layak untuk dilewati.Hal itu, diakuinya Saat memantau kondisi Jalur jalan yang akan dilewati untuk para pemudik lebaran tahun ini.

Nunik mengatakan,hingga saat ini bahwa jalur mudik di Kabupaten Lamtim masih jauh dikatakan dari siap dan layak, hal ini dikarenakan masih adanya beberapa ruas jalan Provinsi di Kabupaten Lamtim yang masih butuh perbaikan.

“Sepeti halnya ruas jalan Purbolinggo, Tanjung Kari hingga Kota Metro masih jauh dari kata layak. Meski memang beberapa ruas jalan sudah memenuhi kata layak untuk dilewati oleh para pemudik.” Ujarnya

Namun menurutnya ada kabar baik ditahun ini, yang mana Pemerintah Provinsi sudah berkomitmen akan ada perbaikan beberapa ruas jalan Provinsi di Kabupaten Lamtim.“Diantaranya adalah ruas jalan Jabung – Pugungraharjo, dan Tanjung Kari – Metro,” jelasnya (Herwantoni).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here