(Duta Lampung Online) Ketua DPD Sulsel Amsal Sampetondok (AST) melihat semangat dan momentum kebangkitan Hanura pada pemilu 2024 nanti melalui peringatan harlah ke-16 ini.
“Satu-satunya harlah parpol di Indonesia dihadiri langsung Presiden dan Wapres RI”. Tutur AST.
Sejarah perjalanan Hanura dalam kontestasi politik nasional telah ikut sebagai parpol peserta Pemilu sejak 2009. Dan pemilu 2024 menjadi momentum kembalinya kejayaan Hanura setelah ditetapkan sebagai peserta pemilu oleh KPU RI serta mendapatkan nomor urut 10 sebagai angka kesempurnaan.
Presiden RI Jokowi bahkan memuji konsistensi Hanura dalam berkolaborasi membangun negeri dengan hati nurani. Presiden pun menegaskan parpol Hanura satu-satunya yang tidak banyak menuntut namun selalu hadir memberi ide, gagasan, dan hasil karya terbaik kepada rakyat bersama pemerintah selama ini. Itu semua terjadi karena integritas kepemimpinan OSO.
“Hanura itu partai paling enak berkoalisi tidak tengok kanan tengok kiri apalagi di bawah kepemimpinan OSO yang sangat konsisten”. Tegas Jokowi.
Diakhir acara Presiden Jokowi dan Wapres KH Ma’ruf Amin menyempatkan diri berfoto bersama dengan pengurus DPP dan 34 ketua DPD Provinsi. Harlah Hanura ke-16 dihadiri juga 6500 kader dan pengurus DPC/PAC seluruh Indonesia.
“Harlah Hanura di JCC menampung 6500 kader seluruh Indonesia”. Ucap Ketua Panitia Benny Rhamdani yang juga ketua BP2MI in.
Beberapa waktu lalu,Ketua DPD SulSel Partai Hanura,menghadiri Peringatan Hari Ulang Tahun (Harlah) Partai Hanura memperingati Hari Ulang Tahun (Harlah) ke-16, di Jakarta Convention Centre (JCC), pada Rabu (21/12/2022).Peringatan kali ini,dihadiri oleh pasangan Presiden RI Jokowi dan Wapres KH Ma’ruf Amin.
Ketum Hanura Dr Oesman Sapta Odang (OSO) bahkan menyebut kebahagiaan tersendiri karena harlah Hanura kompak dihadiri bapak Presiden Jokowi dan Wapres KH Ma’ruf Amin.
“Kami sangat bahagia sekali atas kehadiran Bapak Presiden Jokowi yang kami cintai dan sayangi,” OSO memuji, dihadapan ribuan kader dan simpatisan partai.
OSO dalam sambutannya mengapresiasi kinerja pemerintahan Jokowi yang mampu membangun infrastruktur secara merata dari Aceh sampai Papua, dan yang paling penting Beliau mampu meredam dan menjaga stabilitas politik di Indonesia.
“Pepatah raja-raja Jawa menyebut jangan selalu merasa bisa tapi bisa merasa seperti Bapak Jokowi”. Ucap OSO saat sambutan.
Lebih lanjut OSO berharap kepada kader untuk menerapkan 5S (strategi, struktur, skill, sistem dan spit) dalam bekerja dan mencapai target Pemilu 2024.
“Mau bangkit, mau jaya, mau menang pakai 5S”. Harap OSO.