Adipati Optimis Kampung Pakuan Baru Juarai Lomba Kesrak Tingkat Nasional

0
73
WAY KANAN, (Duta Lampung Online) – Pemerintah Kabupaten Way Kanan optimis Kampung Pakuan Baru, Kecamatan Pakuan Ratu, meraih juara tingkat utama pada Lomba Kesrak PKK-KB-Kesehatan tingkat Nasional.
Hal itu disampaikan Bupati Kabupaten Way Kanan Raden Adipati Surya, saat pelaksanaan lomba Kesrak PKK-KB-Kesehatan Tingkat Nasional, di Kampung Pakuan Baru, Kecamatan Pakuan Ratu, Kabupaten Way Kanan, Selasa (17/4/2018).
“Kita harus optimis Kabupaten Way Kanan bisa meraih kesuksesan dan mendapatkan juara pertama utama dalam Lomba Kesrak PKK-KB-Kesehatan Tingkat Nasional. Karena Kampung Pakuan Baru dalam hal ini mewakili Provinsi Lampung dalam lomba tersebut,” jelasnya. Direktur Kesehatan Reproduksi Badan Kependudukan dan Kekuarga Berencana Nasional (BKKBN) RI, Maryana menambahkan bahwa ada sesuatu hal yang unik di Kabupaten Way Kanan ini.
“Untuk penilaian sendiri ada beberapa faktor penilaian yang tim lakukan dan alhamdulillah cukup baiklah Kabupaten Way Kanan ini. Serta Lomba Kesrak PKK-KB-Kesehatan Tingkat Nasional ini Kabupaten Way Kanan sudah masuk dalam lingkaran enam besar yang dinilai,” terangnya.
Apabila penilaian ini sudah dilakukan secara keseluruhan barulah akan ditentukan provinsi mana yang akan menjuarai Lomba Kesrak PKK-KB-Kesehatan Tingkat Nasional ini. “Mudah-mudahan Kabupaten Way Kanan yang mewakili Provinsi Lampung dapat masuk dalam lingkaran tiga besar,” kata Maryana. (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here